Minggu, 17 April 2011

21 Pembina PMR dan 13 Orang Relawan PMI Bengkulu Utara Mengikuti Pelatihan Fasilitator PMR


Jumat (08/04) Bertempat di Hotel Pasir Putih Kemumu Arga Makmur, PMI kabupaten Bengkulu Utara menyelenggarakan Pelatihan Fasilitator PMR. Kegiatan yang dilaksanakan selama 5 hari mulai tanggal 7 s.d 12 April 2011 dan diikuti oleh 32 orang peserta berasal dari 21 guru Pembina PMR di sekolah dan 13 orang Relawan (KSR/TSR) PMI Kabupaten Bengkulu Utara.

Kegiatan ini merupakan implementasi program kerjasama PMI dan Palang Merah Jerman di bidang Disaster Preparedness in School (sekolah siaga bencana) yang melibatkan 9 sekolah target rawan bencana. Program DP in school dilaksanakan selama 1 tahun dimulai januari hingga desember 2011. Pelatihan Fasilitator PMR ini pertama kali dilaksanakan di Kabupaten Bengkulu Utara.

“Peserta yang mengikuti pelatihan Fasilitator PMR ini nantinya akan menjadi fasilitator PMR disekolah target program Sekolah Siaga Bencana (SSB)”, ujar Kepala Markas PMI Kabupaten Bengkulu Utara , Mashuri,SE didampingi kordinator program DP In School PMI Kabupaten Bengkulu Utara, Andi karyawan,ST.

Pelatihan Fasilitator dibuka secara resmi oleh Ketua PMI Kabupaten Bengkulu Utara, Hj.Naniek Harmadi dan dihadiri oleh Pengurus PMI Kabupaten Bengkulu Utara serta Dinas Instansi terkait.


Info lebih lanjut hubungi : Kordinator Program DP In School PMI kabupaten Bengkulu Utara, Andi Karyawan,ST HP : 0811737433

Tidak ada komentar:

Posting Komentar