“Drill Simulasi SIBAT
EWS Desa Air Muring”
Putri Hijau (24/10), sekitar
pukul 10.00 wib ketenangan masyarakat desa Kota Bani Kec. Putri Hijau dikejutkan
oleh gempa bumi yang melanda. Gempa berkekuatan 7, 5 SR dan berpotensi Tsunami
menyebabkan kepanikan masyarakat yang luar biasa dan merusak rumah dan bangunan
yang ada. Kentongan tanda peringatan bahaya menggema bersahut-sahutan menandakan
masyarakat harus segera dievakuasi. Masyarakat dibantu aparat desa dan SIBAT PMI
Kota Bani mengevakuasi masyarakat korban bencana ke Titik Berkumpul yang
bertempat di Desa Air Muring.
Tiba di zona aman/ titik
berkumpul, para pengungsi disambut oleh SIBAT PMI Desa Air Muring dengan
menyiapkan penampungan sementara, Dapur Umum, Pelayanan Kesehatan, PSP, dan pos
lainnya. Tim SIBAT air muring segera mendata pengungsi untuk kebutuhan
konsumsi. Tepat pukul 12.30 wib Dapur Umum mendistribusikan makanan kepada
pengunsi.
Ternyata itu adalah sekenario
Drill Simulasi SIBAT EWS Desa Air muring Kec. Putri Hijau yang dilaksanakan
tanggal 24 Oktober 2012. SIBAT EWS merupakan SIBAT PMI program POSKO yang
berada didaerah aman dari bencana dengan fungsi menopang desa yang rawan
terhadap bencana di Kec. Putri Hijau. SIBAT EWS Program POSKO terlaksana atas
dukungan Palang Merah Jerman dan telah dilatih keahlian pendukung seperti
pelatihan SIBAT, Dapur Umum, dan Pertolongan Pertama.
Menurut Kordinator Program POSKO
PMI Bengkulu Utara, Yodi Riswanto, S. Sos selaku Wk. Sekretaris Pengurus
Kabupaten PMI Utara, Kegiatan ini bertujuan untuk mempraktikkan dan
mengujicobakan materi yang telah SIBAT dapatkan sehingga jika benar-benar
terjadi bencana SIBAT Desa Air Muring telah mengerti apa yang harus dilakukan.
Hadir dalam kegiatan ini Pengurus
Provinsi PMI Bengkulu, Senior DM Officer GRC Bengkulu, Pengurus Kabupaten PMI
Bengkulu Utara, Pengurus Kec. PMI Putri Hijau, Camat Putri Hijau, Dinas Sosial
Bengkulu Utara, Perwakilan PT. Air Muring dan beberapa undangan lainnya.
Info lebih lanjut : Markas PMI Bengkulu Utara (0737)
522 788
Tidak ada komentar:
Posting Komentar