Andi, salah seorang anak warga di Sambi Bakol yang terkena diare, diperiksa kondisinya oleh dr. Bhakti, dari RSPMI Bogor yang ikut memberikan pelayanan kesehatan dalam respon gempa Lombok |
Hari ini (8/8/2018) Palang Merah Indonesia (PMI) memberikan pelayanan kesehatan di 4 kecamatan di Lombok Utara, yakni: Kecamatan Pemenang, Kecamatan Santong, Kecamatan Bayan dan Kecamatan Gangga.
Lamiyah (47th) warga Dusun Klongkong, Desa Sambi Bakol, Kecamatan Gangga, Lombok Utara yang mendapatkan pelayanan kesehatan mengatakan bahwa baru kali ini kami mendapatkan pelayanan kesehatan."Semenjak gempa terjadi, belum ada orang yang menolong kami. Hanya lewat-lewat saja tanpa menengok ke sini," katanya lirih.
Wanita yang juga berperan sebagai Ibu Kepala Desa ini juga menuturkan bahwa pasca gempa susulan kemarin, banyak warganya yang masih dalam trauma mendalam. "Salah satu anak saya setelah gempa terjadi, berubah menjadi pendiam. Tak mau berbicara satu patah kata pun. Tapi masih kami coba ajak bicara biar bisa mengurangi traumanya." tuturnya.
Sementara itu, dr. Bhakti, dokter dari RS PMI yang ikut memberikan pelayanan menuturkan banyak sekali warga yang kami tangani mengalami ISPA, diare, luka-luka di kaki, tangan, wajah karena benturan, hingga gatal-gatal.
"Hari ini kami telah mengobati 70 warga desa Sambi Bakol, Dusun Klongkong. Besok kami akan sisir kembali lokasi lain yang masih membutuhkan pelayanan kesehatan," katanya.
Untuk informasi lebih lanjut:
Ridwan Sobri Carman, Kepala Sub Tanggap Darurat, PMI Pusat, 08174802000.
Hilman, PMI Provinsi NTB, 081803661409
Ahyanto, PMI Lombok Timur, 081917456502
Andreanne Tampubolon (Staf PMI Pusat di Lombok), 0818429954
Tidak ada komentar:
Posting Komentar